Muxlim, Facebooknya Orang Muslim


Kalo Facebook dan Friendster mestinya sudah sangat akrab di telinga para pembaca sebagai situs social networking. Namun mungkin anda baru mendengar nama Muxlim. Muxlim adalah sebuah social networking yang dibangun oleh Mohamed El-Fatatry dan Pietari Päivänen pada bulan Desember 2006. Muxlim menyediakan layana life style dengan pangsa pasar Muslim. Walaupun Muxlim memiliki pangsa pasar komunitas muslim, banyak pula anggotanya adalah para non-muslim.

Di dalam Muxlim juga terdapat fasilitas Upload Video, Uplad Suara, Poling, Bloging, Uplad Foto, Forum dan pencarian anggota. Sepertihalnya situs social networking lainnya, Muxlim juga memiliki fasilitas kirim komentar dan kirim pesan. Anggota dapat saling memberikan komentar pada setiap foto atau video yang di upload.

Yang menarik di Muxlim, ketika di kroscek melalui Alexa.com, Indonesia memiliki peringkat tertinggi sebagai member Muxlim. Prosentasenya mencapai 32.2% (10/4).

Baru-baru ini Muxlim mendapatkan penghargaan World Summit Award (WSA). Penghargaan ini merupakan inisiatif global untuk memilih dan mempromosikan e-konten terbaik di dunia dan aplikasi inovatif ICT. WSA dimulai pada tahun 2003 dalam kerangka Perserikatan Bangsa-Bangsa World Summit on the Information Society (WSIS). (dikutip dari startuparabia).

0 komentar:

Posting Komentar